Polisi Amankan Dua Orang Yang Diduga Anggota Geng motor Yang Akan Tawuran

    Polisi Amankan Dua Orang Yang Diduga Anggota Geng  motor Yang Akan Tawuran
    Polisi Amankan Dua Orang Yang Diduga Anggota Geng motor Yang Akan Tawuran

    Sukabumi - Rencana Aksi tawuran antar geng motor di Warungkiara Sukabumi digagalkan Polisi, dua anggota geng motor diamankan 

    Polsek Warungkiara Polres Sukabumi berhasil mencegah terjadinya aksi tawuran yang diduga antar geng motor di wilayah hukumnya, Rabu (14/12/2022). Bahkan telah mengamankan dua orang anggota dari salah satu geng motor.  

    Kapolsek Warungkiara Polres Sukabumi, AKP H. Nandang Herawan mengatakan, dua orang anggota geng motor yang berhasil diamankan yaitu berinisial AR (26) warga Warudoyong dan DA (18) warga Lembursitu Kota Sukabumi.

    “Iya, dua orang ini anggota salah satu geng motor Kota Sukabumi yang diduga akan tawuran dengan geng motor  di wilayah hukum Polsek Warungkiara sekitar pukul 14.00 WIB, ” ujar Nandang dalam keterangannya, Rabu sore (14/12/22)

    Lanjut Nandang, awal pertama kejadian geng motor dari kota Sukabumi akan pulang ke Kota Sukabumi dari arah Palabuhanratu melintas Kecamatan Bantargadung dan diketahui oleh Geng motor yang ada di Bantargadung.

    “Kedua remaja ini dibuntuti sampai Kecamatan Warungkiara tepatnya depan Alfamart Salagedang Desa Warungkiara Kecamatan Warungkiara, lalu dijegat atau dihalangi. Maka terjadilah keributan di sana, ” papar Nandang.

    Saat ini kedua anggota geng motor tersebut telah diamankan di Polsek Warungkiara Polres Sukabumi untuk dimintai keterangan, sedangkan anggota lainnya yang berbekal senjata tajam melarikan diri.

    “Barang bukti yang kami amankan antara lain 1 unit motor Mio Soul warga merah hitam, tidak ada TNKB dan STNK, jaket bergambar lambang salah satu geng motor dan 1 botol minuman keras (miras) merk intisari, ” ungkapnya.

    Nandang mengaku anggotanya akan terus melakukan patroli di wilayah hukumnya. Hal itu untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan. Terutama dari gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

    sukabumi jabar
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Momen Hari Bakti PU ke 77, Dinas PU Kabupaten...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Desa Bojongasih Koramil 0622-06/Parakansalak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hidayat Kampai: Ketika Nada Terlarang Mengusik Fokus Siswa
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik
    Dankodiklatal: Latihan Bersama Ini Cermin Komitmen Indonesia-Australia Untuk Menciptakan Kawasan Yang Aman Dan Stabil
    Bhabinkamtibmas Desa Kertaangsana Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Gelar Giat DDS dan Cooling System, Imbau Warga Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada 2024
    Jaga Kondisi Kamtibmas di Sukabumi, Kapolres dan Forkopimda Sukabumi kumpulkan puluhan Ormas dan Guru. 
    Bhabinkamtibmas Polsek Surade di Desa Banyumurni Gelar Giat Door to Door System dan Cooling System
    Sambang Door To Door System Bhabinkamtibmas Polsek Curugkembar di Desa Bojong Tugu untuk Meningkatkan Kewaspadaan Warga
    Bhabinkamtibmas Desa Bojongsari Polsek Nyalindung Polres Sukabumi Gelar Kegiatan DDS, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas dan Cegah Kenakalan Remaja
    Andreas Calon Wakil Bupati Sukabumi dari Paslon Nomor 2 diserbu Ibu-ibu
    Laskar A A Hadiri Silaturahmi Konsolidasi Penguatan Relawan Sahaja Cisolok: Coblos Nomor 2 Serentak di TPS
    Cawabup Andreas Terima Usulan Warga Nelayan Ujunggenteng Impikan Dermaga Baru
    Kapolres Sukabumi Berikan Bantuan Makanan dan Minuman kepada Warga yang Terjebak Badai Ombak
    Asep Japar Calon Bupati Sukabumi Nomor Urut 2 Bantu Warga Melalui Program Prioritas Unggulan "Rumah Sakinah"
    atroli Dialogis Oleh Bhabinkamtibmas Polsek Surade Polres Sukabumi
    AIPDA SUHARTO Bhabinkamtibmas Polsek Cicurug Jalin Silaturahmi dengan Warga Desa Benda Lewat Sambang Door to Door System
    Sambang Warganya oleh Bhabinkamtibmas Polsek Nyalindung Polres Sukabumi
    Bhabinkamtibmas Desa Gunung Bentang Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Gencar Lakukan DDS dan Sosialisasi Program Kamtibmas
    Bhabinkamtibmas Polsek Cisolok Polres Sukabumi dan Babinsa Sinergi Jaga Keamanan dan Kenyamanan Pengunjung

    Ikuti Kami